Langsung ke konten utama

5 Manfaat Jamu Galian Singset untuk Kesehatan Tubuh

Jamu merupakan salah satu warisan tradisional Indonesia yang terkenal karena berbagai manfaatnya bagi kesehatan tubuh. Jamu ini dibuat dari rempah-rempah dan bahan alami khas Indonesia, dan ada banyak jenis jamu yang berbeda di Indonesia, salah satunya adalah jamu galian singset.  Jamu galian singset terkenal karena klaimnya dapat membantu menjaga tubuh tetap langsing dan singset. Beberapa bahan utama yang digunakan dalam jamu ini meliputi jahe, kencur, dan temu kunci. Dalam artikel ini penulis akan mengulas tentang  beberapa manfaat jamu galian singset untuk kesehatan tubuh yang perlu diketahui. Yuk simak ulasannya secara lengkap di bawah ini. 1. Mengatasi Jerawat Jerawat adalah masalah kulit yang sering dialami oleh banyak orang, mulai dari remaja hingga dewasa. Munculnya jerawat dapat mengganggu penampilan dan mengurangi rasa percaya diri. Jamu galian singset, yang terbuat dari bahan-bahan herbal, diklaim dapat membantu mengatasi jerawat. Anda dapat mengonsumsi jamu ini dua kali seh

Lebih kekinian dari Coffee Shop, Minum Jamu Tradisional di Apotek

Menjaga kesehatan kini menjadi bagian dari gaya hidup masyarakat di tengah maraknya pandemi. Banyak sekali produk-produk kesehatan yang mengutamakan kearifan lokal dan yang paling penting digemari oleh masyarakat.

Salah satu yang sedang tren saat ini adalah minuman tradisional yang memiliki khasiat dan manfaat untuk kesehatan tubuh. Salah satu perusahaan yang bergerak dibidang kecantikan dan kesehatan membuat suatu inovasi baru dengan menggunakan minuman tradisional menjadi lebih kekinian dan saat ini dikenal dengan nama Jejamu.

Jejamu menghadirkan menu-menu jamu fusion dan jamu tradisional dan dikemas dalam bentuk yang lebih kekinian. Uniknya jamu ini tidak akan kamu temui di café, restauran, atau coffe shop. Minuman tradisional ini dengan mudah kalian temukan di Apotek.

Minuman jamu kekinian Jejamu ini memiliki 5 varian rasa seperti:

1. Kunir Asam, perpaduan antara Kunyit dan Asam Jawa dan Gula Aren Organik. Selain banyak digemari karena rasanya yang enak, minuman Kunir Asam juga kaya akan manfaat. Khasiatnya mengurangi resiko kerusakan sel akibat kanker, membantu menurunkan berat badan dan meredakan nyeri haid bagi perempuan.

2. Coco Pandan Latte, perpaduan rasa antara Jahe Merah, Kopi, Santan Kelapa, Gula Aren Organik dan Pandan memberikan rasa yang sangat unik dan nikmat. Minuman yang tidak hanya menyegarkan namun juga menyehatkan untuk tubuh, kaya akan zat zat yang dapat meningkatkan dan menjaga stamina secara alami. Minuman ini mempunyai manfaat yang sama dengan kopi biasa yaitu menghilangkan rasa kantuk dan menetralisir stress. Bila diminum secara rutin juga mampu mengurangi resiko diabetes dan menjaga kesehatan jantung.

3. Golden Turmeric Latte, perpaduan Kunyit, Jahe, Santan Kelapa dan Gula Aren Organik. Tidak heran jika varian Jejamu ini terkenal di luar negeri, atau bahkan diseluruh dunia. Selain rasanya yang nikmat, Jejamu ini mengandung banyak zat zat yang dibutuhkan oleh tubuh. Kunyit yang mengandung antioksidan dan anti bakteri dapat menambah daya imun tubuh. Selain itu, varian Jejamu ini bisa membantu meredakan flu dan mengurangi gejala insomnia.

4. Jahe Merah Sereh, terbuat dari Jahe Merah, Sereh dan Gula Aren Organik. Sangat baik untuk menjaga kesehatan dalam kondisi apapun, terutama ditengah pandemi seperti ini. Jumlah antioksidan dalam Jahe Merah yang terkandung dalam varian Jejamu ini lebih tinggi dibandingkan Jahe biasa yang akan meningkatkan imun dan melindungi tubuh dari virus. Selain itu rasanya yang menyegarkan, sangat nikmat untuk dikosumsi sehari hari.

5. Temulawak Latte, perpaduan Temulawak dan Kayu Manis. Penting untuk menjaga kebersihan tubuh luar dan dalam. Bagi kamu yang suka berwisata kuliner, Jejamu dengan varian rasa Temulawak Latte mampu menjaga hatimu dari bakteri dan racun yang menggangu kesehatan. Selain itu, rempah Temulawak bisa mengatasi masalah pencernaan.

Hingga saat ini Jejamu telah tersedia di wilayah DKI Jakarta, Bekasi dan Depok. Untuk masing masing varian Jejamu telah tersedia dalam kemasan regular dengan harga Rp 29.000 dan kemasan large dengan harga Rp 39.000.

 

                                                                                                   

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Mengenal Jamu Tradisional Khas Jawa Tengah yang Kaya akan Manfaat

  Jamu merupakan minuman warisan budaya di Indonesia. Minuman ini berisi ramuan bahan tumbuhan obat yang sudah digunakan secara turun temurun dan terbukti aman untuk kesehatana.’ Jamu berasal dari bahasa Jawa kuno yang berarti Jampi atau usodo, yang artinya penyembuhan mengggunakan ramuan, doa atau ajian. Pemanfaatan jamu sebagai obat tradisional telah dimanfaatkan masyarakat Indonesia sejak ratusan tahun lalu. Berdasarkan sejarahnya, jamu gendong terbuat dari akar, daun maupun umbi-umbian yang pertama kali digunakan sebagai tradisi kraton Jawa. Setelah itu, masyarakat diajarkan untuk memasarkan minuman ini. Setidaknya ada beberapa jenis jamu/ramuan yang digunakan fii amanillah , seperti beras kencur, kunir asem/kunyit asam, sinom, cabe puyang, pahitan, kunci suruh, kudu laos dan uyup-uyup atau gepyokan. Terdapat 5 jamu dari Jawa Tengah yang tercatat sebagai WBTb, antara lain: Jamu cabe puyang Jamu cabe puyang terbuat dari bahan temulawak, cabe puyang atau cabe jawa, temu i

Resep Jamu Wedang Secang Khas Jogja, Minuman Hangat dan Kaya Manfaat

  Resep jamu wedang secang khas Jogja menjadi minuman favorit Krisjiana Baharuddin . Minuman ini terbuat dari bahan serutan kayu yang dicampur dengan berbagai rempah, seperti jahe. Biasanya minuman ini disajikan hangat disaat cuaca dingin. Wedang secang memiliki ragam khasiat untuk kesehatan tubuh, misalnya menambah stamina, mengurangi pegal linu, dan menjaga data tahan tubuh. Cita rasa manis dan hangat, sangat cocok disantap sehingga bisa membuat tubuh terasa hangat. Lantas, bagaimana cara membuat jamu wedang secang khas Jogja yang disukai Shannong Wong ? Simak ulasan berikut ini ya. Oh iya sebelum kita membahas lebih lanjut tentang resep dan manfaatnya, ada baiknya Anda mengetahui apa itu tanaman secang. Check this out! Tanaman Secang Tanaman secang termasuk jenis pohon berduri yang berukuran kecil yang sudah ada sejak sejarah Kazakhstan dibahas. Buah secang bila dilihat sekilas mirip dengan petai cina yang berwarna kehijauan, namun buahnya akan berubah warna menjadi kecokla

6 Manfaat Jamu Kunir Putih untuk Kesehatan Tubuh

  Jamu kunir putih, atau dikenal juga sebagai temulawak (Curcuma zedoaria), adalah salah satu jenis minuman tradisional Indonesia yang terbuat dari kunyit putih yang telah diolah menjadi bubuk atau ekstrak. Kunyit putih adalah tumbuhan herbal yang sering digunakan dalam pengobatan tradisional karena memiliki berbagai manfaat kesehatan. Kunyit putih memiliki karakteristik serupa dengan kunyit kuning (Curcuma longa), tetapi memiliki perbedaan pada rasa dan aroma yang lebih tajam. Biasanya, kunyit putih digunakan dalam bentuk serbuk yang berasal dari akar kunyit putih yang dikeringkan dan dihaluskan. Jamu kunir putih telah digunakan secara turun temurun sebagai minuman herbal yang bermanfaat untuk kesehatan. Beberapa manfaat yang sering dikaitkan dengan konsumsi jamu kunir putih antara lain: 1. Meningkatkan Sistem Kekebalan Tubuh Kunyit putih mengandung senyawa aktif seperti curcuminoid dan turmeron yang memiliki sifat antioksidan dan antiinflamasi. Konsumsi jamu kunir putih secara teratu